Chairul Tanjung Beli Saham Garuda Indonesia (GIAA) Lagi di Harga Premium

Date:

[Waktu baca: 3 menit]

Salah satu orang terkaya di Indonesia, Chairul Tanjung, menambah kepemilikannya di maskapai penerbangan milik negara, Garuda Indonesia (GIAA).

Penambahan kepemilikan itu dilakukan melalui perusahaan yang dimilikinya, Trans Airways. Trans Airways membeli saham Garuda Indonesia sebanyak 635.739.990 dari Finegold Resources Ltd.

Informasi itu disampaikan oleh manajemen Garuda Indonesia kepada Bursa Efek Indonesia pada Selasa, 11 Mei 2021. Dengan penambahan kepemilikan itu, saham Trans Airways di Garuda Indonesia bertambah menjadi 28,26 persen dari sebelumnya 25,81 persen.

Transaksi itu dilakukan dengan tujuan investasi dengan status kepemilikan saham langsung. Transaksi itu dilakukan pada 6 Mei 2021. Uniknya, harga pembelian 635.739.990 lembar saham itu sebesar Rp499. Artinya, pembelian itu dilakukan dengan harga premium atau di atas harga pasar. Dalam 52 pekan terakhir, harga GIAA bergerak di level Rp206-Rp478.

Secara keseluruhan, Trans Airways merogoh kocek sebesar Rp317 miliar dalam transaksi tersebut. Sebagai pengingat, bukan kali ini saja Trans Airways membeli saham Garuda Indonesia dengan harga yang dianggap relatif mahal.

Sebagai pengingat, Chairul Tanjung membeli Garuda Indonesia di harga Rp620 per lembar pada 2012. Pembelian itu dilakukan setelah satu tahun Garuda Indonesia melakukan penawaran umum perdana saham (IPO) dengan harga Rp750 per lembar.

Dalam jangka panjang, saham tersebut bergerak fluktuatif. Namun, harga saham GIAA itu kini belum kembali ke harga beli pada 2012 tersebut.Di sisi lain, bisnis Garuda Indonesia sedang dalam situasi tidak mudah saat ini karena adanya pandemi yang menghambat mobilitas manusia.

Kami mengulas lebih dalam mengenai upaya Garuda Indonesia bertahan di tengah pandemi dalam artikel berikut ini: Geliat Garuda Indonesia Berusaha Terbang Lagi.


 

Tags: