Harga Minyak Amblas, Saham-saham ini Terseret
[Waktu baca: 2 menit]
Sejak Senin (20/4/2020) malam hingga Selasa (21/4/2020) dini hari, investor saham dihebohkan dengan penurunan harga minyak dunia hingga ke bawah level 0 atau negatif.
Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) di bursa Nymex yang menjadi acuan di Amerika Serikat terjun bebas hingga lebih dari 100% ke level minus US$37,63 per barel.
Harga minyak itu merupakan harga untuk pengiriman di bulan Mei. Harga negatif ini tidak pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah kontrak pembelian minyak.
Salah satu penyebab utama penurunan harga minyak adalah penurunan permintaan minyak akibat wabah virus corona yang akhirnya berdampak terhadap melimpahnya pasokan minyak.
Pada saat ini muncul kekhawatiran perusahaan-perusahaan energi Amerika Serikat kehabisan ruang untuk menyimpan minyak yang melimpah tersebut. Muncul lelucon oleh para pemerhati harga minyak, "apabila kamu punya kolam renang yang kosong, disewain saja untuk menyimpan minyak".
Penurunan harga minyak itu menyeret sejumlah saham energi. Sampai pukul 10.00 WIB sesi I perdagangan Selasa (21/4/2020), sejumlah saham yang bergerak di sektor perminyakan memerah. Mereka antara lain PT Elnusa Tbk., PT Medco Energi International Tbk., PT AKR Corporindo Tbk.
Sumber: RTI (diakses pukul 10.00-10.15 WIB)
Selain itu, IHSG juga dibuka melemah pada perdagangan pagi ini. Sampai pukul 10.20, IHSG sempat turun hingga 2% ke 4.482. Sejak awal tahun, IHSG telah melemah sebesar 28% yang terutama disebabkan oleh pandemi corona.
Mulai 20 April 2020, Big Alpha akan menyelenggarakan berbagai seri Webinar. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut.
Date: